Resep Bahan Nyomok Tempe :
- tempe 250 gram, potong dadu 1,5 cm
- santan 700 ml dari 1/2 butir kelapa
- cabai hijau 5 buah, potong bulat 1 cm
- lengkuas 3 cm, memarkan
- daun salam 3 lembar
- minyak goreng 3 sendok makan
- bawang merah 4 butir
- bawang putih 2 siung
- ketumbar 1/2 sendok teh, sangrai
- jintan 1/2 sendok teh
- kunyit 2 cm, bakar, kupas
- terasi 1 sendok teh, bakar
- garam secukupnya
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
- Tuang santan, masak sambil diaduk hingga mendidih.
- Masukkan tempe, lengkuas, daun salam dan cabai hijau. Masak sambil sesekali diaduk hingga mendidih dan matang. Angkat.
- Tuang dalam mangkuk saji.
- Sajikan.
Selamat mencoba
0 comments: